Singgah Sapa
Apa Itu Singgah Sapa?
Singgah Sapa merupakan kegiatan berbagi kepada panti (panti asuhan, panti jompo, dan panti sosial) yang membutuhkan di Kota Semarang dan dilakukan oleh anggota UKM Peduli Sosial. Kegiatan ini dilakukan untuk membantu memenuhi kebutuhan pokok dari panti yang membutuhkan. Karena seperti yang diketahui di era pandemi seperti ini saat perekonomian sedang lesu, banyak dari lembaga sosial yang membutuhkan bantuan. Salah satu lembaga sosial yang menjadi sorotan kami ialah panti. Pada masa pandemi ini sangat sulit untuk mencari donatur sehingga banyak sekali panti yang terbengkalai. Hal ini tidak mengherankan, karena pada masa pandemi, masyarakat pada umumnya cenderung untuk menggunakan asetnya untuk kebutuhan diri sendiri. Akibatnya, banyak dari panti yang kurang bisa memenuhi kebutuhan pokok.
Berangkat dari keresahan tersebut, program kerja ini dibuat. Singgah Sapa hadir sebagai cara alternatif untuk mengatasi permasalahan pemenuhan kebutuhan pokok di panti yang membutuhkan. Program kerja ini dibuat untuk lebih menyadarkan masyarakat akan keberadaan panti, sekaligus menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyalurkan donasi.
Apa tujuan dilaksanakannya Singgah Sapa?
Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap lembaga sosial seperti panti dan untuk membantu memenuhi kebutuhan pokok dari panti yang membutuhkan.
Siapakah Sasaran dari Singgah Sapa?
Panti (panti asuhan, panti jompo, dan panti sosial) yang kekurangan kebutuhan pokok
Recent Comments